Wednesday, July 19, 2017

Forum Anak Nasional 2017 Resmi Digelar

Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak bersama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau menggelar Forum Anak Nasional (FAN) 2017 yang berlangsung dari tanggal 19 hingga tanggal 22 Juli 2017.

Hal tersebut disebabkan karena Provinsi Riau telah ditunjuk menjadi Tuan Rumah Penyelenggaraan Hari Anak Nasional (HAN) Tahun 2017 yang akan dilaksanakan di Halaman Belakang Rumah Dinas Gubernur Riau, Jalan Diponegoro, pada Ahad (23/7) mendatang.

Kegiatan yang menjadi bagian dari rangkaian perayaan Hari Anak Nasional Tahun 2017 ini diikuti oleh 525 anak yang berasal dari seluruh Indonesia. Adapun pelaksanaan Hari Anak Nasional Tahun 2017 ini rencananya akan dihadiri oleh Presiden Joko Widodo.

Forum Anak Nasional 2017 ini dibuka langsung oleh Wakil Gubernur Riau (Wagubri) Wan Thamrin Hasyim di Hotel Labersa, Rabu (19/7) malam.

Wakil Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada pemerintah pusat atas kepercayaannya menunjuk Riau sebagai Tuan Rumah pelaksanaan Hari Anak Nasional 2017.

Ia kemudian berharap dengan adanya forum ini maka anak-anak Indonesia dapat menjadi generasi penerus yang lebih baik demi masa depan Indonesia yang cerah.

Di lain pihak Deputi Bidang Tumbuh Kembang Anak Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Lenny R Rosalin, meminta kepada para peserta untuk dapat memanfaatkan acara itu untuk saling mengenal sesama anak Indonesia.

“Manfaatkan waktu tiga hari ini agar bisa saling belajar dan hasilnya dibawa pulang untuk disebarkan ke teman-teman di daerah,” ujar Lenny.

Turut hadir dalam acara ini antara lain Istri Gubernur Riau Sisilita Arsyadjuliandi, Ketua DPRD Riau Septina Primawati Rusli, Deputi Bidang Tumbuh Kembang Anak Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Lenny R Rosalin, dan Psikolog anak Kak Seto.

The post Forum Anak Nasional 2017 Resmi Digelar appeared first on infoRiau.



from infoRiau http://ift.tt/2th2UUG

No comments:

Post a Comment